Tenjolayar – Kamis (25/05/2018) warga Desa Tenjolayar selepas tengah hari berduyun-duyun menuju pinggir jalan raya depan Asrama Yonif Raider 321 dan berbaris memanjang dipinggir jalan . Antusias warga tersebut tidak lain adalah akan menyambut iring-iringan kendaraan kepresidenan yang membawa Bapak Presiden Joko Widodo yang melakukan kunjungan ke Kabupaten Majalengka.

Agenda utama kunjungan adalah peresmian beroprasinya Bandara Internasional Jawa Barat yang ada di Kecamatan Kertajati. Dari beberapa agenda di Kabupaten Majalengka ,Presiden akan melanjutkan kunjungan ke Kabupaten Kuningan .

Tepat pukul 15 20 Wib diawali kendaraan patwal kepresidenan tidak lama kemudian iring-iringan mobil berplat Indonesia 1 dan berbendera merah putih melintas dengan pengawalan super ketat dari Paspampres, yang tidak lain adalah kendaraan yang membawa Presiden dan Ibu Negara. Dengan senyum dan ramah presiden dan ibu negara menyapa warga dengan melambai-lambaikan tangan dari mobil yang kacanya dibuka ,bahkan sempat membagikan buku-buku kepada siswa-siswa yang ikut berbaris dengan seragam rapih bahkan ada warga juga yang mendapatkan kado bingkisan dari presiden.