
Ny Edah Setiady-Ketua TP PKK Desa Tenjolayar (kiri) saat menerima pembinaan dari Ketua PKK Kec Cigasong.
Tenjolayar – Jumat (02/02/2018) Ny Edah Setiady –Ketua TP PKK Desa Tenjolayar beserta kadernya menerima kunjungan Ny Eneng Supardi – Ketua TP PKK Kecamatan Cigasong bersama tim di ruang PKK.
Tujuan kunjungan tersebut untuk melakukan pembinaan serta memonitoring program kegiatan yang sudah berjalan , baik program kerja maupun buku-buku administrasi kelengkapannya yang menunjang semua kegiatan.
Peranan kader PKK kedepannya bisa lebih ditingkatkan lagi untuk membantu pemerintahan desa dalam memberikan pelayanan kepada seluruh lapisan masyarakat. Penyampaian pembinaan dibagi menjadi beberapa kelompok sesuai dengan tupoksinya masing-masing dan POKJA. (Di2)