Tenjolayar – Jum’at (11/01/2019) Muspika Cigasong melakukan kegiatan bakti sosial dengan tema Simpay Asih di Desa Tenjolayar. Kegiatan yang dipimpin langsung Dedi Supardi SSos – Camat Cigasong , Sekcan, Bhabinsa , Anggota Polsek Cigasong ,PPK dan perangkat desa Tenjolayar serta kader PKK desa.

Kegiatan diawali bersih bersih lingkungan Mesjid , olahraga volly persahabatan dan diakhiri penyampaian santunan kepada lansia.

Menurut camat kegiatan tersebut dilaksanakan untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan menggali potensi yang ada di lapangan.

Dedy Setiady – Kades Tenjolayar menyampaikan terimakasih kepada seluruh rombongan yang telah melakukan kegiatan di masyarakat yang membawa berkah bagi keluarga yang dikunjungi.